Hari ibu yang jatuh pada Kamis, 22 Desember 2011 diperingati oleh jajaran pegawai Perwakilan BPK RI Provinsi Sumatera Utara dengan melaksanakan upacara bendera di halaman gedung kantor Perwakilan, di Jln. Imam Bonjol No. 22, Medan. Upacara diikuti oleh seluruh pegawai pada Kantor Perwakilan BPK RI Provinsi Sumatera Utara. Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada pagi hari ini adalah Del Esther.
Peringatan Hari Ibu ke-83 Tahun 2011 mengambil tema “Peran Perempuan dan Laki-laki dalam Membangun Ketahanan Ekonomi Menuju Kesejahteraan Bangsa”. Melalui tema Peringatan Hari Ibu ke-83 Tahun 2011 ini, kita diajak untuk senantiasa berjuang meningkatkan peran perempuan bersama kaum laki-laki dalam membangun bangsa, dan berperan aktif dalam membangun kesejahteraan, serta menjalin hubungan yang erat dengan berbagai bangsa di dunia, baik regional maupun internasional.
Dalam kesempatan ini, pemerintah mengajak semua pihak untuk :
- Meningkatkan kemitraan perempuan dan laki-laki dalam membangun ketahanan ekonomi rumah tangga menuju kesejahteraan bangsa;
- Mendorong terwujudnya keadilan dan kesetaraan antara perempuan dan laki-laki dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara;
- Meningkatkan peran serta lembaga pemerintah dan non pemerintah dalam meningkatkan produktivitas ekonomi perempuan, termasuk industri rumah tangga guna menanggulangi kemiskinan.
Selamat Hari Ibu yang ke-83, majulah perempuan Indonesia.