BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara Telah Menerima 18 LKPD Tahun Anggaran 2012

Dalam rangka menjalankan ketentuan peraturan perundang-undangan yang mengatur bahwa Laporan Keuangan pelaksanaan APBD harus disampaikan kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK),  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mandailing Natal, Pemkab Dairi, Pemkab Padang Lawas Utara, Pemkab Pakpak Bharat, Pemkab Batubara, Pemkab Labuhanbatu Selatan, Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar, dan Pemko Tebing Tinggi menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara.

DSC_0032

Pemkab Mandailing Natal menyerahkan LKPD Kabupaten Mandailing Natal Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Senin, 25 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Bupati Mandailing Natal, Hidayat Batubara, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

DSC_0070

Pemkab Dairi menyerahkan LKPD Kabupaten Dairi Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Senin, 25 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Dairi, Irwansyah Pasi, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

Pemko Pematang Siantar menyerahkan LKPD Kota Pematang Siantar Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Senin, 25 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Daerah Kota Pematang Siantar, Donver Panggabean, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

DSC_0151

Pemkab Padang Lawas Utara  menyerahkan LKPD Kabupaten Padang Lawas Utara Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Selasa, 26 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Padang Lawas Utara, Riskon Hasibuan, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

Pemkab Pakpak Bharat  menyerahkan LKPD Kabupaten Pakpak Bharat Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Selasa, 26 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Pakpak Bharat, Maju Ilyas Padang, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

DSC_0189

Pemkab Batubara  menyerahkan LKPD Kabupaten Batubara Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Selasa, 26 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Batubara, Erwin, kepada Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumatera Utara, Muktini.

DSC_0223

Pemko Tebing Tinggi  menyerahkan LKPD Kota Tebing Tinggi Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Selasa, 26 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Inspektur Kota Tebing Tinggi, Marapusuk Siregar, kepada Kepala Subauditorat Sumut I, R.Aryo Seto Bomantari.

DSC_0258

Pemkab Labuhanbatu Selatan  menyerahkan LKPD Kabupaten Labuhanbatu Selatan Tahun Anggaran 2012 kepada BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Rabu, 27 Maret 2013. Laporan Keuangan tersebut diserahkan oleh Inspektur Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Kisman Daulay, kepada Kepala Subauditorat Sumut I, R.Aryo Seto Bomantari.

 Dengan ini, BPK Perwakilan Sumatera Utara sampai dengan Rabu, 27 Maret 2013 telah menerima 18 (depalan belas) LKPD Tahun Anggaran 2012 untuk dilakukan audit BPK. Adapun pemda yang menjadi entitas BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara secara keseluruhan meliputi 33 pemerintah kota/pemerintah kabupaten dan 1 pemerintah provinsi Sumatera Utara.

Sebelumnya sepuluh pemda telah menyerahkan LPKD Tahun Anggaran 2012, yaitu Pemkab Simalungun, Pemkab Tapanuli Selatan, Pemkab Serdang Bedagai, Pemkab Karo, Pemkab Langkat, Pemkab Humbang Hasundutan, Pemkab Asahan, Pemko Medan  Pemkab Tapanuli Utara, dan Pemko Binjai.

Kantor